Dewan Pengurus Ranting Partai Keadilan Sejahtera Bintaro

Dewan Pengurus Ranting Partai Keadilan Sejahtera Bintaro

Minggu, 15 Juni 2008

Dauroh Murobbi


DPRa PKS BINTARO: Ahad, 15 Juni2008 @ Masjid Madinah Al- ikhlas Depsos bawah RW 09 Bintaro, di mulai pada pukul 08.00-14.30 WIB. Acara tsb diisi oleh 2 pembicara, pembicarapertama diisi oleh Ustad Hermansyah, Lc, Spdi dan moderator Asep Alfarisi dengan materiManajemen Halaqoh" sampai pukul 12.00 WIB, dilanjutkan dengan Ishoma.
Pembicara kedua diisi oleh ustad Amir Faisol dan di moderatori oleh Kemas M Firmansyah, denganmateri Tafsir surat Nuh selesai pada pukul 14.00 WIB.
Disetiap pembicara diadakan sesi tanya jawab, para peserta antusias untuk bertanya, dan tidaklupa ada dorprize bagi yang menjawab pertanyaan ustadnya.
Semoga dengan adanya acara ini dapat membentuk murabbi-murabbi yang berkualitas. (silvi/dprapksbintaro)

Senin, 02 Juni 2008

Pengobatan Gratis & Bazar

DPRa PKS BINTARO: Hari Ahad (1/6) DPRa PKS Bintaro mengadakan acara Pengobatan Gratis & Bazar serentak di tiga wilayah di Kelurahan Bintaro. Diantaranya di RW 14, 12 & 09. Kegiatan ini serentak juga dilaksanakan di wilayah DKI Jakarta dalam rangka persiapan untuk pemilu 2009 nanti dan juga sebagai rasa solidaritas untuk warga, khususnya dibidang kesehatan, ekonomi & sosial.

Di wilayah RW 14 (Rempoa) diadakan dirumah Ustzh Hj. Mar'ain Rt 006 Rw 014, dimulai pukul 10.00 - 14.00. Dalam acara tersebut juga ada presentasi & cek kesehatan gratis oleh Dr. Edi Tarigan. Animo masyarakat begitu besar dakam menghadiri acara tersebut. Ini adalah bukti bahwa kader-kader PKS begitu peduli & simpatik terhadap rakyat. (Silvi/daru/humasdprabintaro)